Pages

Sabtu, 16 Februari 2013

FULL TIME: Granada 1-2 Barcelona


Babak pertamaBarcelona mengawali laga seperti biasanya dengan mendominasi penguasaan laga serta melancarkan serangan intensif ke kubu lawan. Kerja sama Lionel Messi dan Alexis Sanchez nyaris membuka keunggulan Barca di Los Carmenes ketika striker Argentina melepaskan umpan cantik kepada Sanchez di dalam kotak. Sayang, penyerang Cili bisa menjebol gawang Tono, yang dengan sigap mengantisipasi datangnya bola.

Tidak lama, giliran striker tuan rumah Odion Ighalo yang mengancam lini pertahanan Blaugrana setelah dirinya mengecoh Adriano dan Sergio Busquets. Sayangnya, inisiatif serangan Ighalo belum mampu menebar ancaman berarti bagi tim tamu.

Di menit ke-15, Adriano menyia-nyiakan peluang setelah tendangan lemah darinya ditangkap dengan mudah oleh Tono. Beberapa menit kemudian, giliran Messi yang berpeluang menambah rekor golnya lewat aksi akrobatik di mulut gawang menyusul umpan silang Cesc Fabregas. Namun, peluang itupun terbuang setelah Messi gagal menjangkau bola.

Fabregas sempat menuntut penalti ketika dirinya terjatuh di kotak terlarang menyusul kontak dengan Gabriel Torje. Akan tetapi, wasit tidak mengindahkan permintaan itu dan memutuskan untuk melanjutkan laga.

Di tengah tekanan Barca, Granada justru mengejutkan penonton dengan mencetak gol lebih dulu. Hanya beberapa saat setelah Sanchez membuang peluang untuk Barca, Ighalo menggetarkan jala gawang Valdes dari jarak dekat setelah menerima umpan Nolito, yang notabene mantan punggawa Azulgrana.

Para pemain Barca memprotes gol tersebut dan mengklaim bahwa Ighalo dalam posisi offside ketika mencetak gol tersebut. Akan tetapi, wasit tidak mempedulikan protes tersebut.

Tertinggal satu gol, tim tamu kian gencar melakukan serangan. Termasuk ketika Adriano melepaskan tendangan spekulasi yang sayangnya masih melebar. Begitu juga lewat peluang Messi di depan gawang setelah penerima Ballon d'Or menerima umpan terobosan Thiago Alcantara.

Barcelona melakukan pergantian pemain pertamanya di menit 38 dengan menurunkan Jordi Alba untuk mengisi posisi Adriano, yang disinyalir mengalami cedera.

Sial bagi Barcelona, berbagai peluang yang mereka peroleh belum bisa menyamakan kedudukan di akhir babak pertama. Keunggulan 1-0 untuk Granada tetap bertahan.

Babak kedua




 

Keunggulan Granada atas tamunya ternyata hanya bertahan hingga menit ke-50. Kendati mengawali babak kedua dengan solid, gawang Tono akhirnya bergetar setelah Messi menyambar bola liar hasil tembakan jarak jauh Fabregas yang tidak ditepis dengan sempurna. Ini merupakan gol ke-300 La Pulga bersama Barca.

Permainan Barca tampaknya sedikit meningkat setelah Messi menyamakan kedudukan. Raksasa Catalan terus menguji lini pertahanan tuan rumah lewat serangan-serangan yang dibangun dengan penuh kesabaran.

Tim tamu mendapat peluang bagus untuk menambah gol lewat kerja sama Messi dan Dani Alves. Umpan cantik Messi ke dalam kotak dimaksudkan untuk Alves yang melaju ke depan gawang. Sayang, peluang emas itu terbuang setelah bola yang dikuasai Alves terlihat keluar dari kotak.

Pelatih Granada Lucas Alcaraz menyuntikkan energi baru dalam timnya dengan menurunkan Youssef El Arabi dan menarik masuk Carlos Aranda. Sementara itu, Vilanova pun melakukan pergantian pemain keduanya kala menurunkan Cristian Tello dan menarik Alexis.

Pedro Rodriguez nyaris membawa kedudukan berubah menjadi 2-1 untuk Barca. Striker Spanyol melepaskan tembakan kencang dari luar kotak yang sekilas tampak berhasil mengelabui Tono. Sial bagi Pedro, bola masih membentur tiang gawang.

Tidak lama setelahnya, Pedro sebenarnya sempat menjebol gawang Tono setelah menerima assist Dani Alves dan melesakkan bola ke gawang yang kosong. Sayangnya, wasir menganulir gol setelah hakim garis memutuskan gol itu dicetak dalam posisi offside.

Akan tetapi, Barca toh tidak perlu kecewa. Pasalnya, beberapa menit kemudian, Messi mencetak gol keduanya untuk membawa Blaugrana unggul 2-1. Barca mendapat hadiah tendangan bebas dari luar kotak yang dieksekusi dengan sempurna oleh Messi.

Beberapa menit kemudian, giliran gawang Valdes yang mendapat ancaman dari tuan rumah kala El Arabi menanduk bola hasil kreasi Diego Buonanotte dari sisi kiri. Sayang, upaya itu belum mampu menambah gol Granada.













Di penghujung laga, Granada mendapat peluang emas dari Inigo Lopez untuk menyamakan kedudukan. Akan tetapi, tandukan Lopez di mulut gawang masih bisa diamankan oleh Valdes.

Kerja sama Messi dan Alves di masa injury time nyaris membuahkan gol ketiga armada Blaugrana. Namun, Tono secara sigap mengantisipasi pergerakan Messi dan berhasil membuang bola sekaligus mengakhiri laga dengan kemenangan 2-1 untuk Barcelona.


sumber: www.goal.com

0 comments:

Posting Komentar

 
>